Minggu, 14 Juli 2019

PELAKSANAAN PLS DI SLB SUHARJO PUTRA


Patuk, Gunungkidul, 15 Juli 2019. Kegiatan Pengenalan Lingkungan Sekolah (PLS) di SLB Suharjo Putra berlangsung mulai hari Senin, 15 Juli 2019 hingga Rabu, 17 Juli 2019.
Berikut adalah jadwal kegiatan sekama tiga hari pertama masuk sekolah :

Upacara Bendera




Perkenalan Guru dan Siswa
Siswa dan Guru dikondisikan pada satau ruangan
Guru memperkenalkan nama diri masing masing didepan kelas secara bergantian, begitupun dengan siswa secara bergantian memperkenalkan diri mereka masing masing didepan teman dan guru.





 Pengenalan Sekolah
Pengenalan keadaan sekolah, ruang-ruang kelas, kamar mandi/wc, dan tempat-tempat lainnya, dalam kegiatan ini guru memjelaskan kepada siswa fungsi ruangan dan benda-benda dalam ruangan.







Kegiatan PLS hari kedua,
Dilaksanakan dengan kegiatan apel pagi yang dilanjutkan dengan dengan menyanyikan lagu nasional dan lagu daerah dan pengenalan lingkungan sekolah.


Kegiatan Sholat Dhuha berjamaah


Senin, 13 Mei 2019

UPACARA HARI SENIN

Ngoro-oro, Patuk, 13 Mei 2019. Belajar adalah suatu kegiatan mengerjakan atau berlatih tetntang suatu hal yang baru. Belajar bertujuan untuk mendapatkan ilmu baru ataupun keterampilan baru yang sebelumnya belum pernah dimiliki atau dilakukan. Keberhasilan dari sebuah belajar dimulai dari sebuah usaha yang sungguh-sungguh, jika usaha dilakukan secara sungguh-sungguh maka hasil baik yang akan di dapatkan.
Teknik dari sebuah pelajaran adalah mengulangi dan membiasakan. SLB Suharjo Putra melaksanakan pembelajaran dengan berdasar pada ketelatenan dalam mengajar dengan teknik mengulang dan membiasakan.
Dalam hal manajemen waktu dan ketertiban, kegiatan upacara bendera bisa menjadi salah satu contoh pembelajaran untuk melatih ketertiban. Dalam kegiatan rutin Upacara Hari Senin dibiasakan Siswa dan siswi untuk segera menenpatkan diri setelah bel tanda upacara pagi berbunyi. Juga memberi kesempatan kepada mereka untuk menjadi Pemimpin upacara, Pemimpin barisan dan juga pembaca do'a.
Pada awalnya memang tidak semudah yang kita bayangkan, karena sebagian besar anak didik di SLB Suharjo Putra merupakan anak berkebutuhan khusus Tunagrahita bahkan Tunagrahita sedang, dan untuk memdapatkan kemampuan suatu keterampilan atau pekerjaan (dalam hal ini Pelaksana Upcara) diperlukan pembiasaan dan pengulangan yang sangat banyak.
Akan tetapi saat ini, dengan ketekunan Bapak Ibu Guru dalam membimbing, ada beberapa siswa yang setiap hari senin sudah bisa dan bahkan berani menjadi pemimpin upacara.